Jalan-Jalan : Fotohokkie, mencoba photobox di tengah Pasar

23.08


Sejujurnya, aku sangat bersyukur bisa tinggal di Bandung. Meskipun macet dan kadang banjir, Bandung kota yang indah dan banyak tempat seru. Makanannya juga enak-enak banget. Waktu kecil, nggak bisa eksplor Bandung karena kemana-mana harus ikut orang tua, giliran udah gede dan punya penghasilan juga susah jalan-jalan karena gak ada waktu. Tapi karena hidup Cuma sekali dan masa muda nggak akan terulang, aku sekarang coba meluangkan waktu untuk melihat kotaku lebih dekat.

Suatu hari aku janjian sama Fira untuk ketemu karena kita belum pernah main meskipun udah kenal dari 2015. Akhirnya kita rencanakan sebuah itinerary kecil-kecilan supaya pas ketemu nggak banyak mikir. Karena aku ingin photobox, Fira ngasih tau kalau ada tempat foto yang unik dan hasilnya oke. Tapi, sejujurnya tempatnya bener-bener tidak terduga.

“Nama tempatnya fotohokkie, Rin. Lokasinya di Pasar Kosambi.”

 Wait, what?! Pasar Kosambi? Hah? Gimana?

Setau aku, Pasar Kosambi adalah Pasar Tradisional yang bangunanya selayaknya pasar pada umumnya. Gimana bisa di situ ada tempat photobox? Karena aku juga penasaran, aku akhirnya setuju untuk ke sana. Sebetulnya ada tempat lain yang aku taksir. Namanya The Potrait Place, lokasinya di Braga. Sayangnya, di sana udah nggak ada slot karena seharian full boked.

@senikanji

 Jadi, di Pasar Kosambi ada sebuah area khusus bernama The Hallway Space yang terletak tepat di tengah-tengah Pasar Kosambi. Dari depan pasar, temen-temen bisa langsung masuk dan lurus aja untuk sampai di The Hallway Space. The Hallway Space ini suasananya bener-bener beda dengan Pasar plus setiap display tokonya kreatif banget bikin pengen nengok. Di sini ada berbagai toko dan berbagai tempat makan. Bener-bener unik dan bikin tercengang karena lokasinya di dalam pasar. Kalau dari depan pasar, untuk sampai di fotohokkie kita jalan lurus sampai ujung kemudian belok kanan.

Jadi fotohokkie ini punya beberapa studio kecil dan kita bisa pilih sesuai warna background dan ukuran studionya. Aku pilih yang backgroundnya warna kuning dan untuk dua orang aja. Aku dan fira memutuskan untuk sewa studio selama 10 menit. Harganya 20 ribu rupiah untuk atu orang. Kita dapat semua file fotonya dan kita dapet satu lembar hasil fotonya.

Karena aku dan fira datang pertama, kita nggak nunggu lama untuk bisa foto. Kita foto 10 menit tapi rasanya lama banget sampe bingung mau pose kaya gimana lagi. Setelah foto, kita harus pilih dulu foto mana yang mau dicetak. Dan proses cetaknya juga nggak terlalu lama, mungkin sekitar 10-15 menit. Kualitas cetaknya cukup oke dan bukan tipe yang akan cepet rusak. Semua filenya akan dikirim melalui whatsapp. Kemarin sih, filenya di kirim ke nomor handphone fira.




Di bandingkan seluruh tempat foto di Bandung, fotohokkie adalah salah satu yang termurah. Apalagi file fotonya bisa kita simpen semua. Buat temen-temen yang punya geng, aku rekomendasiin foto di sini karena ada juga studio yang muat banyak orang.

Setelah dari fotohokkie, kita memutuskan ke Braga untuk makan di Katsunyaka, dan jajan di Stocker House. Ulasan lengkap untuk Katsunyaka udah ada di blog Fira. Main-main ke Blog Fira di sini :

KULINER DI BRAGA BANDUNG: KATSUNYAKA SARINAH


 

Setelah foto aku dan Fira makan kemudian nongkrong di Stocker House. Jujur agak tercengang karena dari sebuah pintu kecil berwarna merah di sebelah Jurnal Risa Coffee kita bisa menemukan satu tempat yang cozy banget buat nongkrong. Ada Cupola, The Potrait Place, Milk n Crumbs dan tenant-tenant lainnya di satu tempat ini. Tempatnya cukup luas, ada bagian udara terbuka dan ada juga yang indoor.  Suasananya juga bikin betah dan pasti kita nggak nyangka kalau tempat ini ada di jalan braga yang sibuk dan macet-selalu. 

Aku pesan Mango Tea karena aku lagi gak ingin kopi. Fira milih untuk jajan Milk n Crumbs. Terus kita akhirnya duduk sambil ngegibah sampai sekitar jam setengah empat sore. Meskipun hari sabtu, aku dan Fira tetep kebagian tempat duduk. and we still had some fun.  

Akhir kata, semoga main-main kita kali ini bisa jadi ide buat temen-teman yang juga mau main. See U ~

 

Rinda ~

You Might Also Like

0 komentar

Skilled-daydreamer